Resep Pan Seared Ikan Salmon

Resep Pan Seared Ikan Salmon - Sudah kenal dengan ikan salmon ? Haaaaa belum kenal ???? Yaudah yuk aku ajak kenalan sama ikannya. Heheeee... Ikan Salmon adalah sejenis ikan dari famili Salmonidae. Ikan lain yang satu famili dengan salmon adalah ikan Trout. Perbedaannya adalah pada migrasi hidup salmon dibandingkan dengan ikan trout yang menetap. Salmon hidup di Samudra Atlantik dan Samudra Pasifik.

Secara umum, salmon adalah spesies anadromous, yaitu spesies yang bermigrasi untuk berkembang biak. Salmon lahir di perairan air tawar, bermigrasi ke lautan, lalu kembali ke air tawar untuk bereproduksi. Manfaat ikan salmon untuk tubuh sangat beragam karena ikan ini merupakan sumber protein berkualitas tinggi. Salmon juga sudah lama dikenal sebagai ikan yang kaya akan vitamin dan mineral penting untuk tubuh. Adapun manfaatnya antara lain :
- Baik untuk jantung 
- Menunjang perkembangan otak
- Baik untuk kulit dan rambut
- Meringankan Depresi
- Berperan dalam kesehatan tulang

Beberapa mineral penting yang ada dalam ikan salmon adalah kalium, selenium, dan vitamin B-12. Kandungan lain yang dianggap paling berguna dalam ikan salmon adalah asam lemak omega-3. Zat terakhir adalah asam lemak esensial alami dalam salmon, yaitu dalam bentuk asam eikosapentatonik (EPA) dan asam dokosaheksanoik (DHA). Nah sudah kenal kan???? Hehehee.... Kalau sudah kenal terus sekarang jadi pengen menyantapnya ga? Kalo aku siihh pengen banget. Makanya aku nyoba untuk membuat suatu masakan ala - ala jepang yang menggunakan bahan dasar ikan salmon. Mau tau ??? Yuukk simak Resep Pan Seared Ikan Salmon dan cara membuatnya!!!

Resep Pan Seared Ikan Salmon

Bahan - Bahan Pan Seared Ikan Salmon :

√ 150 gram Ikan Salmon
√ 1 sdt garam
√ 1 sdt lada hitam
√ 1 buah Jeruk Lemon, ambil airnya
√ 2 sdm Minyak Zaitun (Olive Oil) 

Cara Membuat Pan Seared Ikan Salmon :
  1. Campurkan ikan salmon dengan garam, lada, dan air lemon, diamkan beberapa menit.
  2. Panggang diatas teflon yang sudah dipanaskan dan di olesi minyak zaitun, tunggu hingga berwarna kecokelatan baru dibalik, atau sesuai dengan tingkat kematangan yang diinginkan.
  3. Masakan siap di sajikan. Untuk lebih enaknya bisa ditambahkan saus sesuai selera. 
Bagaimana sist ??? Mudah bukan cara membuatnya??? Ngga butuh waktu lama kok. Bagi pecinta masakan pedas, bisa disajikan dengan saus pedas ya sist. Ingin hidup sehat awali dengan pola makan yang sehat juga yaaa. Demikian artikel Resep Pan Seared Ikan Salmon yang bisa kami bagikan. Semoga artikel kami bermanfaat. Selamat mencoba dan Happy Cooking.





















Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Pan Seared Ikan Salmon"

Post a Comment