Resep Seblak Basah Ceker Ayam Pedas
Resep Seblak Basah Ceker Ayam Pedas - Siapa yang tidak tahu makanan seblak ? Atau belum pernah mencicipinya ? Duuhhh sayang banget deh kalau sampai ngga tahu rasanya seblak. Niihh aku kenalin dulu... Seblak adalah makanan Indonesia yang bercitarasa gurih dan pedas, yang terbuat dari kerupuk basah yang dimasak dengan sayuran dan sumber protein seperti telur, ayam, boga bahari atau olahan daging sapi, dimasak dengan bumbu tertentu. Seblak adalah makanan Khas Bandung, Jawa Barat. Seblak adalah makanan jajanan jalanan yang cukup digemari, terutama di daerah Jawa Barat dan Jabodetabek. Seblak disajikan di rumah makan dan warung, serta dijajakan di gerobak pedagang keliling. Makanan yang bertekstur kenyal ini memiliki rasa yang pedas dan menyegarkan, serta memiliki beberapa variasi.
Namun beberapa sumber menyebutkan seblak berasal dari daerah Sumpiuh, Jawa Tengah, karena seblak sangat mirip dengan makanan rakyat kecil dari Sumpiuh yaitu Krupuk Godog yang sudah populer sejak tahun 1940an, sementara seblak baru populer sekitar tahun 2000an. Seblak juga sudah ada di Daerah Cianjur bagian selatan sejak dari jaman sebelum kemerdekaan, makanan ini adalah makanan alternatif kaum masyarakat ekonomi lemah sebagai pengganti jajanan. Seblak sendiri terdiri dari dua jenis, yaitu seblak kering dan seblak basah. Banyak sekali variasi dari olahan seblak ini. Ada yang dikombinasikan dengan mie, bakso, sosis, tahu tempe, ceker ayam, daging ayam, seafood, dll. Untuk kali ini, saya akan berbagi sedikit resep seblak basah dengan kombinasi ceker ayam. Yuukk kita simak Resep Seblak Basah Ceker Ayam Pedas biar kita bisa membuatnya sendiri di rumah.
Baca Juga : Resep Chicken Crispy saus manis
Baca Juga : Resep Chicken Crispy saus manis
Bahan Seblak Basah Ceker Ayam Pedas :
• 100 gram kerupuk udang.
• 10 buah ceker ayam
• 250 ml air
• 300 ml air untuk merebus ceker hingga lunak.
• 1 batang daun bawang, diiris halus
Bumbu yg dihaluskan :
• 6 buah cabe rawit atau sesuai selera
• 4 siung bawang putih
• 4 butir bawang merah
• 1 ruas jari kencur
• 1 sdm minyak untuk menumis
Bumbu lainnya :
• ½ sdm garam
• ½ sdt merica bubuk
• 1 sdm gula merah, di sisir halus
• 3 sdm saus tomat
• 1 sdm kecap manis
Cara Membuat Resep Seblak Basah Ceker Ayam Pedas :
- Siapkan panci, beri air secukupnya dan masukkan ceker ayam. Rebus hingga ceker menjadi sangat lunak. Tambahkan air jika habis dan ceker ayam belum lunak. Matikan api dan sisihkan.
- Siapkan panci kecil, beri air dan masak hingga mendidih. Masukkan kerupuk kering, rebus hingga setengah matang. Tiriskan dan siram dengan air dingin. Sisihkan.
- Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Tuangkan tumisan bumbu ke panci berisi ceker ayam. Tambahkan 250 ml air, masak hingga mendidih.
- Masukkan kerupuk rebus, daun bawang dan semua bumbu lainnya aduk sebentar. Masak hingga mendidih, lalu angkat.
- Sajikan dalam mangkok dan taburi dengan bawang merah goreng. Masakan siap di santap selagi masih hangat.
0 Response to "Resep Seblak Basah Ceker Ayam Pedas"
Post a Comment