Resep Bandeng Bakar Bumbu Merah

Masyarakat Insonesia tentunya sudah tidak asing lagi dengan Ikan Bandeng. Kita sudah sering mengkonsumsinya, tapi apakah kita sudah paham apa keuntungan dari bandeng tersebut ? Nah bandeng merupakan salah satu jenis ikan hasil laut yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Indonesia. Namun biasanya, ikan bandeng lebih terkenal dengan olahan bandeng presto nya, yang memudahkan dalam mengkonsumsinya. Hal ini disebabkan oleh banyaknya duri yang terdapat di dalam tubuh ikan bandeng, sehingga banyak orang yang malas berurusan dengan duri pada ikan bandeng.
Ikan bandeng sendiri merupakan komoditi laut yang cukup menjanjikan di Indonesia, dan sudah mulai dikembangbiakan di dalam tambak – tambak. Ikan ini memiliki tekstur yang kenyal dan gurih, serta memiliki rasa yang khas. Ikan bandeng terkadang menjadi anak tiri, karena kalah pamor dengan ikan salmon, yang sebenarnya memiliki kandungan gizi yang tidak jauh berbeda.
Sebagai salah satu jenis ikan laut, tentu saja ikan bandeng ini memiliki beberapa kandungan gizi yang baik bagi kesehatan tubuh, sama seperti beberapa kandungan gizi yang terdapat pada jenis ikan laut lainnya, termasuk ikan salmon dan ikan tuna. Seperti manfaat ikan pada umumnya, bandeng juga memiliki sejuta manfaat. Selain mengandung banyak gizi dan nutrisi, ikan bandeng juga dipercaya dapat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Manfaat ikan bandeng bagi kesehatan tubuh antara lain :
1. Mencegah penyakit jantung koroner
2. Menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh
3. Mengurangi resiko mengalami tekanan darah tinggi atau hipertensi
4. Dapat diolah menjadi sup yang menyegarkan
Pada umumnya, ikan bandeng banyak dimanfaatkan sebagai :
1. Ikan goreng
2. Sup ikan
3. Pindang dan tim ikan
4. Bandeng presto
5. Pepes bandeng
Selain seperti yang disebutkan diatas, bandeng juga dapat diolah dengan cara di panggang atau di bakar. Salah satunya adalah bandeng bakar bumbu merah. Resep dan cara membuatnya adalah sebagai berikut :

Resep Bandeng Bakar Bumbu Merah

Bahan-bahan :
√ 10 ekor ikan bandeng
 √ 2 sdt garam
√ 25 cc air jeruk nipis
√ 2 sdm minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan :
√ 9 butir bawang merah
√ 3 siung bawang putih
√ 1 cm jahe
√ ½ sdt terasi
√ 3 buah cabe merah besar
√ garam secukupnya

Cara Membuat : 

  1. Campurkan air jeruk nipis, garam dan minyak goreng.
  2. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan kemudian lumurkan pada ikan bandeng hingga rata. Diamkan selama ±½ jam. 
  3. Siapkan alat pemanggang lalu panggang ikan bandeng sambil diolesi bumbu dan di bolak balik hingga matang berwarna kecokelatan. 
  4. Angkat dan sajikan dalam piring saji. Ikan bandeng siap dinikmati. 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Bandeng Bakar Bumbu Merah"

Post a Comment